Tanjungpinang – Mulai Rabu, 21 Mei 2025, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad Tabib resmi membuka Layanan Onkologi-Hematologi Anak bagi masyarakat Kepulauan Riau. Layanan ini ditujukan untuk anak-anak dengan gangguan darah dan kanker, dan ditangani oleh tenaga ahli yaitu dr. Helmi Tri Puji Lestari, Sp.A, Subsp. HO (K), M.Sc, Dokter Spesialis Anak Konsultan Hematologi-Onkologi.
Kabar baiknya, layanan ini sudah dapat diakses oleh pasien umum maupun peserta BPJS Kesehatan. Masyarakat kini tidak perlu lagi melakukan rujukan ke luar daerah untuk mendapatkan layanan spesialistik ini.
Layanan Onkologi-Hematologi Anak di RSUD RAT mencakup pemeriksaan, diagnosis, serta tatalaksana penyakit seperti leukemia, limfoma, thalassemia, anemia berat, kelainan pembekuan darah, dan berbagai kondisi hematologi lainnya. Pelayanan dilakukan secara komprehensif dan terintegrasi dengan pendekatan yang ramah anak.
Pelayanan tersedia setiap Senin hingga Jumat, mengikuti jam operasional poliklinik.
Direktur RSUD RAT, dr. Bambang Utoyo, M.A.P., Sp.KKLP, menyampaikan bahwa pembukaan layanan ini merupakan langkah penting dalam memperkuat peran rumah sakit sebagai rujukan provinsi.
“Ini adalah bentuk komitmen kami untuk terus berkembang dan memberikan layanan terbaik. Harapan kami, RSUD RAT bisa menjadi pusat layanan onkologi-hematologi anak yang terpercaya, baik di dalam maupun di luar Kepulauan Riau,” ujarnya.
Selain sebagai bagian dari pelayanan anak, layanan ini juga mendukung posisi RSUD RAT sebagai pengampu layanan kanker di Provinsi Kepulauan Riau.
“Kami memahami beratnya perjuangan orang tua ketika anaknya harus dirujuk jauh keluar daerah. Kini, anak-anak Kepri bisa mendapatkan pengobatan terbaik di daerah sendiri,” tambah dr. Helmi.
Untuk kemudahan akses, masyarakat dapat melakukan pendaftaran secara online melalui aplikasi 24KRAT yang dapat di unduh ke handphone anda, sehingga lebih praktis tanpa harus antre langsung di rumah sakit untuk mendaftar.
RSUD Raja Ahmad Tabib mengajak seluruh masyarakat dan pemangku kepentingan untuk mendukung keberlanjutan layanan ini, sebagai bagian dari visi besar mewujudkan pelayanan kesehatan anak yang adil, merata, dan berkelanjutan di Kepulauan Riau.



Leave a Reply