Kunjungan Gubernur Kepri ke RSUD untuk Tinjau terkait kerusakan AC di Rumah Sakit

Kunjungan Gubernur Kepri ke RSUD untuk Tinjau terkait kerusakan AC di Rumah Sakit

Kepri (28/5) – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) H. Ansar Ahmad, SE., M.M melakukan kunjungan langsung ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad Tabib guna meninjau kerusakan AC Central. Kunjungan ini dilakukan sebagai respon atas pengaduan dari masyarakat tentang kerusakan Ac Central melalui media online.

Dalam peninjauannya, Gubernur Ansar Ahmad menemukan kebutuhan mendesak seperti perbaikan AC central serta beberapa fasilitas pendukung lainnya. “usia AC central saat ini sudah 15 tahun, sehingga dengan usia yang sudah tua, sudah saatnya dilakukan peremajaan,” tegas Gubernur.

Gubernur juga menegaskan bahwa saat ini kondisi finansial yang dihadapi RSUD meski berstatus Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) namun masih tidak cukup untuk menutupi kebutuhan kompleks di Rumah Sakit termasuk perbaikan Ac Central. Untuk mengatasi hal ini, Pemerintah Provinsi Kepri akan mengalokasikan dukungan anggaran melalui APBD Perubahan.

Selanjutnya Gubernur menekankan pentingnya transparansi dan profesionalisme dalam proses perbaikan ini. “Tidak perlu ada kecurigaan atau kekhawatiran berlebihan. Pihak berwenang akan memastikan semua proses berjalan sesuai prosedur,” ujarnya.

Dukungan anggaran ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan RSUD secara menyeluruh, sekaligus memastikan hak masyarakat atas kesehatan terpenuhi dengan layanan yang memadai. Pemerintah Provinsi Kepri berkomitmen menjadikan RSUD Raja Ahmad Tabib sebagai rumah sakit andalan yang mampu menjawab kebutuhan medis masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published.